You need to enable javaScript to run this app.

Pesan Putri Pariwisata dan Ketua Generasi Berencana Untuk Para Remaja Kubu Raya

Pesan Putri Pariwisata dan Ketua Generasi Berencana Untuk Para Remaja Kubu Raya

dinkes.kuburayakab.go.id- Dinas Kesehatan Kabupaten Kubu Raya Bidang Farmasi, Promosi dan Sarana Kesehatan Khususnya Seksi Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat menyelenggarakan kegiatan baru dengan tujuan penyebaran informasi kesehatan yang di kenal dengan nama Podcast DinKes KKR, kegiatan ini disiarkan secara LIVE dari Platform Digital Promkes KKR.

Menjadi nara sumber pada Podcast Dinkes KKR Jumat, 30 April 2021 Putri Pariwisata Kubu Raya Tahun 2020 Valen Elflina Lumbantobing dan Ketua Generasi Berencana Kubu Raya Syarif Falqi, dengan  Podcaster Evi Hestin Khalishah,SKM.,MKM.

Bertemu dalam kegiatan pertemuan cegah anemia remaja putri yang diadakan di Aula Dinas Kesehatan Kabupaten Kubu Raya, para nara sumber langsung di ajak berbincang santai di acara Podcast Dinkes kkr dalam waktu singkat menyampaikan informasi yang harus diketahui khususnya bagi para remaja yang ada di Kubu Raya. 

Putri Pariwisata, Valen menjelaskan pentingnya para remaja putri menjaga kesehatan diri, asupan gizi yang baik supaya terhindar dari anemia. Sedangkan ketua generasi berencana yang sering di panggil fakqi ini menyampaikan dengan kalimat yang indah bahwa wanita adalah perempuan yang istimewa harus diperhatikan di jaga. "Perempuan juga cenderung mengalami anemia dibandingkan pria dan asupan Fe yang baik bagi wanita membuatnya tidak mudah letih, lemas dan lelah",ujarnya.  

Sebagai perwakilan remaja aktif di Kubu Raya, saat ini masih dalam masa pandemic covid-19 apa saja yang sudah dilakukan ?

Putri Pariwisata, Valen menjelaskan dari kegiatan pariwisata yang telah kami lakukan tahun lalu sampai tahun ini ya seperti kegiatan sosialisasi serta pembagian masker saja, saya juga menghimbau kepada masyarakat Kubu Raya yang akan melakukan wisata di tempat-tempat wisata yang ada di Kubu Raya untuk tetep menerapkan protokol kesehatan, ujarnya.

Ketua Generasi Berencana, Falqi menambahkan sejauh ini kami dari PIK remaja dengan aplikasi PRO PN dari BKKBN memberikan edukasi melalui media social. Falqi juga menghimbau kepada teman-teman di ramadhan ini yang sering melaksanakan buka bersama untuk ditahan dulu kebersamaannya kumpul-kumpul di karenakan masih dimasa pandemic covid-19. (30/4/21)

*Lebih lengkap silahkan kunjungi channel youtube Promkes KKR untuk melihat lebih jelas https://youtu.be/ePw1mrVcdgY

 

Oleh : Zulkarnaen

Bagikan artikel ini:
H. Marijan S.Pd M.Kes

- Kepala Dinas Kesehatan -

Selamat datang di Website Dinas Kesehatan Kabupaten Kubu Raya, dengan website ini kami harapkan dapat digunakan sebagai media publikasi dan…

Berlangganan
Jajak Pendapat

Bagaimana tampilan portal web menurut anda?

Hasil
Pengunjung
Banner